Definisi IMPIAN

Langkah 1:  IMPIAN

Definisi Impian secara sederhana adalah sebuah hasrat yang benar-benar kita inginkan, dan apapun kondisinya harus terwujud.

Maksud dari hasrat adalah seperti ketika kita berhasrat ingin ke kamar kecil, apa jadinya jika kita  tetap menahan dan tidak mewujudkannya? Seperti itu itu pulalah hasrat yang harus kita miliki ketika memiliki sebuah keinginan.

Thomas Alfa Edisson mengatakan, jika kita telah memiliki sebuah impian maka artinya 90% kita telah berhasil. Sisanya 10% adalah masalah teknis. Waw? Benarkah hal itu? Coba renungkan menurut Anda, kira-kira hal apa yang mampu untuk mendorong Edisson untuk tetap tabah menghadapi 10.000 kali kegagalan?

Sebenarnya dalam proses menemukan lampu pijar itu Edisson tidak sendirian, dia ditemani oleh gurunya, Joseph W. Swan. Tapi yang kita kenal saat ini hanya Thomas Alfa Edisson. Karena dialah yang akhirnya berhasil melewati ribuan kegagalan itu. Bayangkan jika pada saat percobaan ke 9.999 dia berhenti, mungkin saat ini kita masih menggunakan lilin. Ketika membeli mobil tidak ada lampunya, tapi menggunakan lilin, jika tertiup angin langsung padam. Makanya jangan pernah menyerah sebelum berhasil.

Ada pula yang mendefinisikan impian sebagai visi. Sesuatu yang belum ada tapi kita bisa melihat itu nyata dan harus terwujud. Diibaratkan seperti seorang arsitektur yang ingin membangun sebuah apartemen. Dia sudah bisa membayangkan dan melihat itu nyata dalam pikirannya. Kemudian dituangkan ke dalam blue print dan memajang gambarnya di depan tanah yang akan dibangunnya.

Pentingnya Impian
Aristoteles Onassis adalah multi millionaire pemilik kapal tanker. Pada mulanya dia hanya mempunyai impian bagaimana bisa mengangkut minyak dari negara Timur Tengah ke negara-negara lain di seluruh dunia yang akan menjadi bisnis yang sangat luar biasa.

Akhirnya Onassis mengambil keputusan untuk membeli 2 buah kapal di Montreal yang semula harga satu buah kapal seharga 1.000.000 dollar menjadi hanya 20.000 dollar saat itu Montreal sedang mengalami krisis ekonomi. Dengan kepandaiannya dalam bergaul, akhirnya dia berhasil mendapatkan kontrak kerjasama dengan perusahaan minyak untuk mengangkut minyak minyak tersebut ke beberapa konsumen.
Berdasarkan atas surat kontrak tersebut, dia memberanikan diri untuk meminjam uang di Metropolitan Life Insurance Company sebesar 40.000.000 dollar dimana uang tersebut akan digunakan untuk membeli beberapa kapal lagi dan membangun kapal-kapal itu supaya menjadi kapal tanker. Begitulah kiat sukses seorang Onassis. Dikabarkan sampai saat ini, kekayaan Onassis sudah diturunkan kepada anak cucunya. Jadi dari cerita diatas kita tahu lah penting untuk memiliki sebuah impian.

Mimpi adalah awal dari kesuksesan
Seorang filsafat nama Napoleon Hill mengatakan bahwa semua kesuksesan dimulai dari kekuatan imajinasi. Bila seseorang tidak mempunyai kreativitas akan susah tetapkan tujuan yang jelas.

Hidup Tanpa Tujuan yang jelas mempunyai kemungkinan besar untuk jatuh ke dalam jurang kegagalan. Impian berasal dari imajinasi. Perbedaan antara imajinasi dan impian hanyalah pada kemungkinan realisasinya saja. Imajinasi adalah impian yang belum diwujudkan, impian dengan tujuan yang jelas, akan lebih gampang terwujud. Impian memberikan pengaruh pada datangnya perkembangan.

Sebagai contoh: Wright bersaudara mempunyai impian untuk terbang di angkasa. Karena impian tersebut, akhirnya wright bersaudara menciptakan pesawat terbang.

Buatlah impian yang jelas.
Jika anda ingin merubah hidup anda maka anda pun harus mau berubah pikiran anda. Yaitu pikiran untuk mau impian yang jelas. Impian yang jelas adalah impian yang memiliki visi. Misalkan, anda ingin berlibur ke tempat yang anda impikan, maka supaya impian Anda ini bisa terwujud, anda akan menempelkan foto tempat itu terlihat dengan jelas. Setiap kali melihat foto tersebut, anda akan membayangkan diri Anda benar-benar berada di tempat tersebut.

Walt Disney adalah orang yang memiliki impian yang besar, yaitu memberikan kebahagiaan kepada anak-anak di seluruh dunia. Ia mempunyai imajinasi dan keterampilan menggambar yang luar biasa. Dengan membawa blueprint yang ia buat saat masih kecil, membulatkan tekadnya membangun Disneyland di Anahaim.
Disneyland adalah tempat yang luar biasa. Tempat dimana orang-orang mendapatkan pengetahuan dan kebahagiaan. Tempat dimana semua orang, orang tua atau anak-anak, melewatkan waktu dengan menyenangkan.
Tempat yang hebat dimana guru dan murid bisa mengajar dan belajar bersama-sama. Disneyland adalah tempat Expo, taman hiburan pusat komunitas, tempat yang memiliki kekuatan magic. Tempat yang mampu merubah diri kita menjadi padi yang positif. Blueprint Disneyland yang dibuat oleh Walt Disney adalah merupakan impian yang jelas. Fian yang jelas itulah dapat terwujud disneyland memberikan kebahagiaan kepada anak-anak di seluruh dunia.

Catatlah impian anda secara detail

Anda juga bisa meniru walt Disney dengan mencatat secara detail impian anda dan cara mewujudkannya. Supaya anda selalu akan impian maka Tulislah semua impian yang ada dalam pikiran anda...
- apa yang ingin anda lakukan atau apa yang anda butuhkan?
- berapa biaya yang diperlukan?
- kapan anda ingin mewujudkannya?
- apa yang harus anda lakukan untuk mewujudkannya?
- kalau impian itu adalah sesuatu yang ingin anda lakukan maka tempelkan lah ditempat yang terlihat jelas, seperti foto-foto yang berhubungan dengan tempat tersebut atau kalimat motivasi yang berhubungan dengan hal tersebut.
- jika impian itu sesuatu yang ingin anda miliki maka anda harus ke tempat dimana sesuatu yang anda ingin miliki berada. Anda harus melihat secara langsung mata kepala anda sendiri dan mengambil foto. Kemudian foto tersebut bisa ditempelkan di tempat yang terlihat dengan jelas misalnya: kamar tidur, di depan cermin, di atas meja kerja.

Anda mempunyai impian sebuah rumah datanglah ke sebuah perumahan, foto rumah yang anda inginkan.
Anda mempunyai impian memiliki sebuah mobil, datanglah ke show room mobil tersebut, kemudian foto mobil tersebut langsung.

Kita harus selalu membayangkan apa yang ingin kita miliki walaupun belum menjadi kenyataan. Kalau kita sering membayangkan dengan kekuatan imajinasi kita, seolah-olah sudah mencapai kesuksesan itu, maka suatu hari InsyaAllah hal tersebut akan terwujud.

salam sukses untuk ALL
bit.ly/PaytreEmangKeren

Komentar

Postingan populer dari blog ini

AMATIRAN VS PROFESIONAL

Tips sukses buat saya